Rapat Kerja Tahunan Pusat Kesehatan dan Gizi Manusia 2025

PKGM-Kota Yogyakarta. Jumat, 31 Januari 2025 telah dilaksanakan rapat kerja sebagai agenda tahunan Pusat Kesehatan dan Gizi Manusia (PKGM) FK-KMK UGM di Jeeva Yogyakarta. Dihadiri oleh jajaran pengelola dan staff PKGM, raker dapat terlaksana dengan lancar dalam suasana hangat kekeluargaan.

Rapat kerja dipimpin langsung oleh ketua PKGM, Ibu Dr. Siti Helmyati, DCN., M.Kes. Dosen sekaligus peneliti yang akrab disapa Ibu Memy ini menyampaikan capaian kinerja pada tahun 2024 dimana PKGM berhasil mencapai seluruh indikator kinerja program, melebihi target yang telah ditetapkan oleh fakultas. Capaian keberhasilan ini turut mendukung program renstra Universitas Gadjah Mada 2022-2027 diantaranya pengembangan riset translasional meliputi flagship riset dan riset unggulan kompetitif, pengembangan sumber daya riset serta penelitian dan pengembangan yang mudah dimanfaatkan oleh masyarakat, peningkatan kebermanfaatan dan perluasan jejaring penelitian internasional, serta peningkatan penelitian yang mengadopsi prinsip-prinsip Sustainable Development Goals (SDGs). read more