Departemen Gizi Kesehatan FK-KMK UGM menyelenggarakan webinar yang mengangkat topik seputar Gizi pada Wanita Usia Subur dan Anak. Acara webinar ini merupakan bagian dari mata kuliah Implementasi Program Gizi yang diselenggarakan oleh mahasiswa semester 8 program studi S1 Gizi Kesehatan dengan bekerja sama dengan Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) Daerah Istimewa Yogyakarta. Sasaran yang ingin dituju dari webinar ini adalah karyawan wanita di perusahaan yang menjadi mitra dalam pelaksanaan program dan juga kelompok Usaha Peningkatan Pendapatan Keluarga Akseptor (UPPKA) Kampung KB di Provinsi DIY.
Materi yang disampaikan dalam webinar dibagi menjadi 2 sesi, yaitu gizi pada 1000 Hari Pertama Kehidupan (HPK) dan masa balita untuk sesi 1, kemudian dilanjutkan dengan topik gizi dan kesehatan pada wanita usia subur pada sesi 2. Materi pada sesi 1 disampaikan oleh Ibu Maria Wigati, S.Gz, MPH dan sesi 2 disampaikan oleh Ibu Aviria Ermamilia, M.Gizi, RD. Kedua materi ini diangkat sebagai materi webinar berdasarkan fakta bahwa stunting terjadi sebagai dampak dari adanya malnutrisi pada 1000 Hari Pertama Kelahiran yang dimulai dari masa prakonsepsi hingga anak berusia 2 tahun. Selain itu, status gizi yang kurang disertai anemia pada ibu hamil juga diketahui memiliki kaitan dengan peningkatan risiko terjadinya stunting pada anak. Oleh karena itu, pemenuhan gizi pada wanita usia subur sebelum masa kehamilan dan juga pemberian asupan gizi yang optimal pada anak selama 1000 Hari Pertama Kelahiran dapat digunakan sebagai salah satu cara yang efektif dalam mencegah kejadian stunting.
Meskipun webinar ini diselenggarakan secara daring melalui Zoom Meetings akibat pandemi COVID-19, dapat kami sampaikan bahwa hal tersebut tidak menghalangi antusias peserta dalam mengikuti webinar. Hal ini dapat terlihat dari banyaknya peserta yang hadir dan aktif memberikan pertanyaan terkait topik yang diberikan.