Diskusi Kelompok Terarah (DKT) membahas tentang kesesuaian standar nasional nilai gizi garam dengan kebutuhan masyarakat Indonesia dan potensi mineral dalam garam untuk mendukung upaya kesehatan masyarakat. Diskusi ini merupakan rangkaian kerjasama Pusat Kesehatan dan Gizi Manusia FK-KMK UGM dengan Direktorat Jasa Kelautan Kementerian Kelautan dan Perikanan Republik Indonesia.Diskusi ini dilakukan via Zoom Meeting dalam 2 hari, 7 – 8 September 2020 pukul 09.00 – 12.00 WIB. Hari pertama, dihadiri narasumber dari KKP RI, DKP Tuban, BSN, dan BPOM, Kemenperin. Hari kedua, dihadiri narasumber dari bidang Akademisi (Universitas Brawijaya, Universitas Airlangga, Universitas Diponegoro), Organisasi Profesi (Persagi, Pergizi Pangan Indonesia), dan Kemenkes.. Fasilitator dalam Diskusi ini yaitu Dr. Siti Helmyati, DCN., M.Kes., Mutiara Tirta P.L.K, P.Hd, Lely Lusmilasari, S.Kp., M.Kes., P.HD., Dr. Lily Arsanti L., S.TP., MP., Suadi, Ph.D. (UGM).
Pelaksanaan DKT berjalan dengan lancar dan kondusif. Hasil dari DKT ini akan kami olah menjadi suatu informasi yang nantinya akan disusun dalam suatu bentuk naskah akademik.